Hello again everyone, dalam postingan kali ini saya akan membandingkan layar LCD dan layar LED. Semuanya tentu udah pernah dengar dong tentang layar LCD dan LED dong? Keduanya adalah jenis-jenis layar yang biasa digunakan dalam layar televisi dan monitor komputer. Okay, langsung aja ke topik yang pertama yaitu pembahasan tentang layar LCD.
|
Contoh Layar LCD |
Liquid Crystal Display atau LCD itu adalah suatu jenis teknologi penayangan atau monitor yang menggunakan kristal cair sebagai alat penayangan utama. LCD banyak digunakan dalam kalkulator, handphone, televisi ataupun monitor komputer dan sekarang mendominasi layar-layar pada notebook karena teknologi ini sangat hemat energi jadi bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama tanpa dihubungkan ke sumber listrik, sangat cocok untuk notebook yang sering dibawa bepergian, selain itu yang paling membuat layar ini menarik ketika pertama kali diperkenalkan adalah bentuknya yang sangat tipis dibandingkan dengan layar-layar monitor pada umumnya yang masih menggunakan layar tabung juga memiliki resolusi tinggi sehingga memikat masyarakat pada waktu itu. Ternyata pada suatu monitor itu mengandung banyak sekali piksel yang terdiri dari satu kristal cair. Walaupun begitu, kristal cair tidak dapat memancarkan cahaya sendiri sehingga layar ini diberikan sebuah lampu neon berwarna putih untuk memancarkan cahayanya. Piksel dari kristal cair yang berjumlah puluhan-puluhan ribu membentuk suatu citra yang nantinya akan dilihat dan dikenali oleh Anda. Intinya ketika layar LCD pertama kali dikenalkan, seluruh dunia terkagum karena resolusi dan tentu saja tipisnya dibandingkan dengan layar tabung pada saat itu.
|
Contoh Layar LED |
Berikutnya saya akan menjelaskan tentang LED, kalian pasti udah tidak asing lagi sama layar yang satu ini. Jaman sekarang semua TV modern sudah menggunakan teknologi LED, nah cara kerja teknologi ini sendiri tidak jauh berbeda dengan cara kerja layar LCD, cuma layar LED ditambahkan berbagai cara kerja baru agar penggunaan energi, resolusi dan kejernihan warna yang lebih baik dari LCD. LED sendiri itu singkatan dari Light Emitting Diode atau kalau di indoin itu Diode yang memancarkan cahaya. Inti dari tampilan LED itu ada pada suatu semikonduktor yang memancarkan cahaya monokromatik yang tidak koheren ketika diberi tegangan maju.
|
Ini dia inti dari sebuah layar LED, yaitu Diode Pancaran Cahaya |
Jadi, menurut Anda yang mana lebih bagus? LED ataukah LCD? Andalah yang menentukan :).
Okay, sekian postingan saya buat minggu ini. See You Next Week :).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar